BONTANG — Pjs Wali Kota Bontang, Munawwar, secara resmi membuka gelaran Fishing Tournament Wali Kota Cup 2024 di Halaman Kantor KSOP Kota Bontang, Pelabuhan Tanjung Laut, pada Jumat (4/10/2024) kemarin.
Dalam sambutannya, Munawwar mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT Kota Bontang ke-25 dan HUT TNI AL ke-79 tahun.
Baca Juga: Terpilih Menjadi Wakil II DPRD Kota Bontang, Maming Komitmen Fokus Tingkatkan Kualitas SDM
Baca Juga: Infografis Standar Pelayanan Minimal 10 Kabupaten Kota se-Kalimantan Timur Tahun 2023
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Dewan Pengurus Kota Asosiasi Permancingan Indonesia (DPK APRI) Bontang yang baru saja dikukuhkan.
"Saya ucapkan selamat kepada DPK APRI Bontang yang baru dikukuhkan di acara ini," ucap Munawwar.
Turnamen memancing ini, masuk dalam olahraga rekreasi masyarakat di bawah naungan Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI).
Munawwar berharap acara ini berlangsung dengan baik. Katanya, olahraga ini merupakan refreshing. Dan juga merupakan kegiatan yang positif.
"Kita jaga keberlangsungan acara ini agar lancar dan aman. Ini olahraga kesenangan hati, karena kalau mau ikan saja bisa dibeli. Mancing ini merupakan hal yang positif. Saya terima kasih kepada APRI pusat, KORMI, harapannya semua bisa berjalan lancar dan banyak memberikan kontribusi terhadap pelaksanaannya," jelasnya.
Pada kesempatan itu, Pjs juga menerangkan Kota Bontang baru saja mendapat SAKIP Award Tahun 2024 dengan predikat BB, setelah sekian lama Bontang selalu mendapatkan predikat B.
“Tentu ini kebanggaan bagi Bontang. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan kontribusinya," ucapnya.
Pjs juga mengingatkan kepada seluruh tamu undangan untuk menjaga kondusifitas Kota Bontang di tengah momen Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024.
"Tolong masyarakat Bontang berikan rasa aman, nyaman tertib dalam Pilkada serentak. Situasinya kalau dilihat normal saja, tapi kegiatan hari ini tidak ada hubungannya dengan politik. Ini murni kegiatan turnamen memancing," tutupnya. (Adv)