Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat (Kubar) nomor urut 2 Ahmad Syaiful-Jainudin (AHJI) saat kampanye di Kecamatan Long Iram. (aset: hadi/katakaltim.com)

Miris! Gaji Linmas Rp250 Perbulan, AHJI Siap Naikkan 100 Persen Jika Terpilih

Penulis : Hadi
 | Editor : Admin
18 November 2024
Font +
Font -

KUBAR — Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat (Kubar) nomor urut 2 Ahmad Syaiful-Jainudin (AHJI), menjanjikan Linmas akan naik gaji 100 persen.

Calon Bupati Kubar Ahmad Syaiful mengatakan, akan berkomitmen memberikan perhatian khusus buat Linmas, karena Linmas garda terdepan menjaga keamanan kampung.

"Dari honor 250 honor Linmas akan naik menjadi Rp 500 ribu per bulan. Jangan cuma PNS saja yang sejahtera, Linmas juga perlu ditingkatkan kesejahteraannya," ucapnya saat Kampanye di Kecamatan Long Iram, Minggu (17/11/2024).

Baca Juga: Pasangan AHJI Jadi Pendaftar Terakhir di KPU Kubar

Paslon AHJI sangat prihatin dengan honor yang diterima Linmas setiap bulan. Honor Rp250 ribu tiap bulan itu jauh dari kata cukup.

Baca Juga: Majelis Hakim mendengarkan keterangan saksi yang dihadirkan JPU (aset: Hadi/katakaltim)Dugaan Kasus Korupsi KwH Listrik, Hakim Perintahkan JPU Hadirkan Mantan Kepala BKAD Kubar

Acong—sapaan akrabnya—menilai upah ini sangat tidak layak, juga tidak mampu mencukupi kebutuhan sehari-hari keluarga Linmas.

"Mari berjuang bersama-sama. Menangkan dan coblos paslon AHJI pada 27 November mendatang. Dengan dukungan penuh dari masyarakat, seluruh program AHJI yang pro rakyat akan terwujud,” soraknya. (*)

Font +
Font -
# ePaper
Lebih Banyak >