ilustrasI azko citimall

Ada Loker di Azko Bontang Citimall, Cek Disini !

Penulis : Agung
 | Editor : Wahyudi Yunus
21 February 2025
Font +
Font -

BONTANG - Azko Bontang Citimall membuka kesempatan berkarier untuk para pencari kerja di Kota Bontang.

Perusahaan ini mencari tenaga kerja untuk empat posisi, yaitu Sales Executive, Receiving Staff, Installation Staff, dan Customer Service Staff.

Kualifikasi dan Persyaratan

Sales Executive:
Pria/Wanita, minimal lulusan SMA/SMK, dengan pengalaman di bidang sales minimal 1 tahun. Lulusan baru (D3/S1) juga dipersilakan melamar.

Receiving & Installation Staff:
Pria/Wanita, minimal lulusan SMA/SMK, diutamakan dari jurusan teknik, dan memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang teknik atau instalasi.

Baca Juga: Suasana Giat Kosmos Kodim Bontang (dok:katakaltim)Melalui Giat Kosmos, Kodim 0908 Bontang Wujudkan Keakraban dengan Masyarakat

Customer Service Staff:
Pria/Wanita, minimal lulusan SMA/SMK/D3/S1 dari segala jurusan, dengan pengalaman minimal 1 tahun di bidang customer service lebih diutamakan.

Berkas Lamaran
- Surat Lamaran Kerja dan Daftar Riwayat Hidup
- Scan Ijazah terakhir dan transkrip nilai
- Scan KTP Kota Bontang
- Scan AK/I Kota Bontang yang masih berlaku
- Scan dokumen pendukung lainnya

Seluruh berkas lamaran harus digabung dalam format PDF dan dikirimkan secara online melalui tautan s.id/disnaker_bontang. Pilih opsi Lamaran Online, kemudian pilih perusahaan Azko Bontang Citimall serta posisi yang dilamar.

Batas Waktu Melamar
Jangan lewatkan kesempatan ini! Batas waktu melamar adalah Jumat, 28 Februari 2025. Segera kirimkan lamaran Anda dan raih karier impian Anda bersama Azko Bontang Citimall!

Font +
Font -
# ePaper
Lebih Banyak >