Dibaca
17
kali
Polres Kutai Timur (Kutim) menggelar agenda berbagi takjil bersama awak media Kutim di Simpang 4 Perkantoran Bukit Pelangi, Kamis 13 Maret 2025. (Dok: caca/katakaltim)

Polisi Bersama Jurnalis Kutim Bukber dan Bagikan Ratusan Takjil di Simpang 4 Bukit Pelangi

Penulis : Caca
13 March 2025
Font +
Font -

KUTIM  — Polres Kutai Timur (Kutim) menggelar agenda berbagi takjil bersama awak media Kutim di Simpang 4 Perkantoran Bukit Pelangi, Kamis 13 Maret 2025.

Kapolres Kutim, AKBP Chandra Hermawan didampingi Wakapolres Kompol Herman Sopian, mengatakan agenda ini merupakan agenda Markas Besar (Mabes) Polri.

"Tujuannya yang memang agar masyarakat merasakan takjil-takjil dari Polri, dan alhamdulillah direspon baik oleh masyarakat," kata AKBP Chandra Hermawan kepada Katakaltim.

Selain berbagi takjil, juga dilanjut dengan agenda buka bersama dengan media yang mengusung tema Buka Puasa Polri Bersama Media sebagai Wujud Polri bersama Masyarakat.

"Terimakasih kami sampaikan kepada teman-teman media, tentunya tanpa bantuan dari rekan-rekan media, apa yang kita kerjakan tanpa diglorifikasi sama teman-teman media, penilaian Polres Kutai tidak akan dengan nilai rapor yang baik seperti sekarang ini," ungkapnya.

Baca Juga: Ketua DPRD Kutim Joni (aset: katakaltim)Masalah Kampung Sidrap, Ketua DPRD Kutim: Yaa Setiap Ada Momen Pilkada, Itu Muncul Sudah

Ia mengatakan agenda polres Kutai Timur selalu dilaporkan di absen oleh Polda Kaltim, sehingga kerjasama media sangat membantu penilaian tersebut.

Sementara itu, mewakili jurnalis Kutai Timur, Ketua Aliansi Jurnalis Kutai Timur, Raymond, menyampaikan terimakasihnya sebab awak media di Kutim selalu dilibatkan dalam agenda Polres Kutim.

"Ini tentu menjadi kehormatan kami," jelasnya.

Ia berharap, kedepan sinergitas ini tetap berjalan dengan baik. (Ca)

Font +
Font -
# ePaper
Lebih Banyak >