Bontang — Detik-detik Basri Rase serahkan berkas ke KPU untuk maju lewat jalur perorangan atau independen mulai tampak, Sabtu 11 Mei 2024.
Tampak rombongan yang bakal mengantar Basri berkumpul di markas Pusat Hubungan Masyarakat (PHM) Kota Bontang.
Baca Juga: Calon Wali Kota Bontang Basri Rase Kampanye di Berbas Tengah
Isyarat orang nomor satu Kota Bontang memilih untuk tidak “Sekali Lagi” dengan wakilnya saat ini, Najirah.
Baca Juga: PHM Laporkan RT di Bontang Gara-gara Dugaan Praktik Politik Uang
Ketua PHM, Udin Mulyono saat ditemui mengatakan “Kita masih menunggu ini. Nanti sebelum jam 4 kita ke sana.”
Sementara itu, Ketua KPU Muzarroby Renfly bilang alasan pengunduran waktu itu karena masih perlu mengecek data melalui aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (Silon).
Hal itu untuk mempermudah pasangan calon, terutama calon perseorangan, dan penyelenggara pemilu untuk mengecek keabsahan data.
“Pak Basri hari ini ke KPU menyampaikan dokumen dukungan syarat perseorangan,” ucapnya.
“Tadinya jam 11, tapi diundur. Mereka harus clearkan dulu Silon, upload ribuan data,” tambahnya.
Menanggapi tindakan PHM dan ketua DPC PKB Bontang Basri, Ketua DPW PKB Kaltim Syafruddin saat dihubungi katakaltim mengatakan sementara masih menunggu kepastiannya.
“Kita tunggu resminya aja. Santai aja dulu,” singkat Syafruddin. (*)