SAMARINDA — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) menggelar kegiatan bertajuk "Youth Talent”.
Kegiatan tersebut menjadi wadah bagi para pemuda di Kaltim untuk menunjukkan bakat dan kreativitas mereka dalam berbagai bidang seni.
Baca Juga: Dispora Kaltim Siapkan Layan Laga Wisata di Stadion Palaran
Hasbar, Analis Kebijakan Ahli Muda di Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, menyebutkan terdapat tujuh kegiatan yang dilombakan, di antaranya adalah Putri Hijab, Putri Kaltim, tari jepen, tari nusantara, modern dance, dan vokal grup.
"Kami mengadakan kegiatan ini dengan kolaborasi bersama bidang pengembangan pemuda agar acara lebih meriah dan efektif dalam pelaksanaannya. Peserta pasti lebih semangat tampil di depan banyak penonton daripada jika diadakan secara terpisah," kata Hasbar, Sabtu (26/10/2024).
Ia menambahkan, kolaborasi tersebut dilakukan juga untuk memaksimalkan waktu dan meningkatkan antusiasme peserta. Menurut Hasbar, jumlah peserta tahun ini meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.
"Harapannya, karena melihat tahun lalu sedikit peserta, tahun ini sudah semakin banyak. Semoga tahun depan lebih banyak lagi peserta yang ikut dalam kegiatan ini," ujarnya.
Peningkatan jumlah peserta tersebut diharapkan dapat mendorong para pemuda Kaltim untuk lebih terlibat aktif dalam kegiatan yang bertujuan mempromosikan budaya dan kreativitas lokal.
Rangkaian kegiatan Youth Talent tersebut dimulai dari hari ini hingga 28 Oktober 2024, dengan puncak acara berupa Apresiasi Pemuda Berprestasi. Di acara puncak, semua finalis dari setiap kategori akan tampil kembali dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
Hasbar juga menegaskan pentingnya momentum tersebut bagi generasi muda Kaltim, terlebih saat ini Kaltim sedang bersiap menjadi Ibu Kota Nusantara (IKN).
"Saya memaknai ini sebagai kesempatan bagi generasi muda kita, terutama pemuda Kaltim, untuk mengembangkan potensi mereka. Jangan sampai anak muda kita hanya menjadi penonton di wilayah sendiri," tutupnya. (Adv)