BONTANG — Pengurus Himpunan Masyarakat Batak Bontang (HMBB) silaturahim sekaligus diskusi dengan Neni Moerniaeni, Selasa (27/8/2024) malam.
Ketua HMBB, Agus Ginjoy Sihombing mengatakan pihaknya bertemu Neni berdiskusi terkait program Neni sebagai calon kepala daerah.
Baca Juga: NasDem Bontang Belum Tentukan Sikap, BW Bilang Intens Komunikasi Dengan Semua Figur
"Kita hanya datang untuk silaturahim sekaligus mendiskusikan dengan Bunda tentang programnya," katanya.
Baca Juga: PUPR Bontang Minta Proyek Box Culvert Jalan Cipto Mangunkusumo Diselesaikan Tepat Waktu
Terkait dukungan kepada pasangan Neni-Agus secara organisasi, ia mengatakan organisasi HMBB bukan organisasi politik, pihaknya mendukung hanya pribadi bukan secara lembaga.
"Saya pribadi sebagai ketua mendukung sepenuhnya untuk bunda begitupun yang datang ini, kalau secara lembaga tidak," jelasnya.
Menurutnya, APBD Bontang yang semakin besar menyetuh angka Rp3,3 Triliun harus dikelola orang tepat dan pasangan Neni -Agus adalah ahlinya. Pihaknya tidak menginginkan APBD sebesar ini dikelola orang tidak ahli
"Bunda Neni adalah orang tepat untuk mengola APBD sebesar ini dan itu kami mendukung sepenuhnya," tegasnya.
Ia mengatakan pihaknya mendukung Neni bukan secara lembaga namun secara pribadi semua pengurus.
"Kalau pengurus HMBB banyak, cuman yang datang 30 orang saja tapi semua pengurus mendukung Neni secara pribadi, kalau lembaga tidak dan intinya wali kota kedepannya Bunda Neni ahlinya," pungkasnya. (*)