Payload Logo
Promo PLN

Antusiasme warga Samarinda dalam Promo Gebyar Awal Tahun 2026. (dok : PLN)

Hari Terakhir Promo Tambah Daya PLN, Ribuan Pelanggan Kaltim–Kaltara Manfaatkan Diskon 50 Persen

Penulis: Han | Editor:
20 Januari 2026

Balikpapan – Program promo tambah daya listrik bertajuk Gebyar Awal Tahun 2026 yang digelar PT PLN (Persero) resmi memasuki hari terakhir pada Selasa (20/1/2026). Hingga penutupan sementara per 19 Januari 2026, sebanyak 2.938 pelanggan di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara tercatat telah memanfaatkan diskon biaya tambah daya sebesar 50 persen.

Promo nasional yang berlangsung sejak 7 Januari tersebut dilaksanakan melalui aplikasi PLN Mobile dan menyasar pelanggan tegangan rendah satu fasa dari seluruh golongan tarif. Program ini memungkinkan pelanggan dengan daya awal 450 VA hingga 5.500 VA untuk melakukan penambahan daya sampai dengan 7.700 VA dengan biaya yang jauh lebih hemat.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (UID Kaltimra), Muchamad Chaliq Fadli, mengatakan bahwa tingginya minat masyarakat menunjukkan kebutuhan akan pasokan listrik yang lebih besar di awal tahun, baik untuk keperluan rumah tangga maupun aktivitas produktif.

“Menjelang berakhirnya periode promo, respons masyarakat masih sangat tinggi. Hingga 19 Januari, tercatat 2.938 pelanggan di Kaltim dan Kaltara telah memanfaatkan program diskon tambah daya ini,” ujar Chaliq.

Menurutnya, program Gebyar Awal Tahun 2026 merupakan bagian dari komitmen PLN dalam mendukung peningkatan produktivitas masyarakat dengan menyediakan layanan kelistrikan yang andal dan berkelanjutan.

“Melalui program ini, PLN ingin mendorong masyarakat memulai tahun dengan semangat baru dan kapasitas listrik yang lebih memadai. Kami siap memastikan keandalan pasokan listrik untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara,” tambahnya.

PLN mencatat, promo ini sangat diminati oleh pelanggan rumah tangga dan pelaku usaha kecil yang membutuhkan tambahan daya untuk menunjang aktivitas usaha. Sebagai gambaran, pelanggan dengan daya awal 900 VA yang meningkatkan daya menjadi 7.700 VA hanya dikenakan biaya sekitar Rp3,29 juta, atau setengah dari tarif normal yang mencapai lebih dari Rp6,5 juta.

Adapun promo ini hanya berlaku bagi pelanggan yang telah terdaftar sebelum 1 Januari 2026 dan tidak memiliki tunggakan tagihan listrik. Setiap akun PLN Mobile berkesempatan memperoleh hingga empat e-voucher tambah daya selama masa promo berlangsung.

PLN juga memastikan proses pengajuan dilakukan dengan mudah. Pelanggan prabayar cukup melakukan pembelian token, sementara pelanggan pascabayar melakukan pembayaran tagihan listrik. Setelah transaksi berhasil, e-voucher diskon akan dikirimkan melalui fitur Reward di aplikasi PLN Mobile atau melalui email terdaftar.

PLN UID Kaltimra mengimbau masyarakat untuk segera memanfaatkan promo ini mengingat hari ini merupakan kesempatan terakhir sebelum program resmi berakhir.

Koran Katakaltim

Edisi Minggu I April 2025

Edisi Minggu I April 2025

Edisi Minggu IV Maret 2025

Edisi Minggu IV Maret 2025

Edisi Minggu III Maret 2025

Edisi Minggu III Maret 2025

Edisi Minggu II Maret 2025

Edisi Minggu II Maret 2025