Payload Logo
h-181720251125185219222.jpg
Dilihat 0 kali

Apel Siaga Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Lapangan Cor Ujoh Bilang. (dok: Akbar Razak/katakaltim)

Mahakam Ulu Siaga Bencana Karhutla, Pemkab Tegas Utamakan Pencegahan

Penulis: Akbar | Editor: Syamsuddin
21 Agustus 2025

MAHULU — Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu menggelar Apel Siaga Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Lapangan Cor Ujoh Bilang, Rabu (20/8/2025).

Apel dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Mahulu, Dr. Stephanus Madang, mewakili Bupati Bonifasius Belawan Geh.

Turut hadir jajaran TNI, Polri, BPBD, Satpol PP, Damkar, Manggala Agni, Dinas Lingkungan Hidup, serta unsur relawan.

Dari Polri, hadir Kapolres Mahulu AKBP Eko Alamsyah bersama Wakapolres Kompol Dherrie Alim dan pejabat utama.

Barisan pasukan menampilkan kesiapan personel lengkap dengan perlengkapan pemadaman.

Sekda mengatakan, Karhutla itu ancaman serius yang selalu menghantui saat musim kemarau.

Dampaknya merusak ekosistem dan keanekaragaman hayati. Bahkan membahayakan kesehatan masyarakat serta mengganggu aktivitas ekonomi.

"Ini wujud komitmen kita untuk siap siaga, berkolaborasi dalam mencegah serta menanggulangi Karhutla," ujar Stephanus membacakan peringatan Bupati.

Upaya pencegahan lebih efektif ketimbang penanggulangan. Karena itu, patroli rutin di daerah rawan dan sosialisasi ke masyarakat harus masif.

Dia juga mengingatkan masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar. Karena dampak asap bisa menimbulkan masalah kesehatan hingga memicu gangguan hubungan antarwilayah.

Bupati, kata dia, menyampaikan lima instruksi penting. Antara lain meningkatkan edukasi bahaya Karhutla, patroli terpadu, mengaktifkan posko siaga hingga tingkat kampung, memastikan peralatan dalam kondisi prima, serta memperkuat koordinasi lintas lembaga.

Usai apel, kegiatan dilanjut dengan demonstrasi penggunaan peralatan pemadaman serta penyerahan simbolis kendaraan operasional kepada instansi terkait. (*)