SAMARINDA — Antusias masyarakat mengikuti peringatan malam Nuzulul Qur'an dan Buka Puasa Bersama yang dilaksanakan oleh Wakil Wali Kota Samarinda, Saefuddin Zuhri.
Kegiatan itu berlangsung di kediaman Wawali, di Villa Tamara, Kecamatan Gunung Kelua, Samarinda, Minggu 16 Maret 2026.
Saefuddin mengatakan giat ini merupakan bentuk memperkuat ukhuwah islamiah sesama muslim, dan agar pemerintah bisa lebih dekat dengan masyarakat.
"Buka puasa ini dalam rangka silaturahmi kepada masyarakat kota Samarinda," ucapnya saat ditemui usai agenda.
Katanya ini adalah agenda rutin tahunan diadakan setiap bulan Ramadan. Tahun ini, kegiatan dilaksanakan di momentum malam diturunkannya Al-Qur'an (Nuzul Quran).
"Alhamdulillah pas di malam ke-17 Nuzul Quran, peringatan ini moga-moga sebagai sikap kita di dalam ajaran untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT," terang Syarifuddin.
Masyarakat yang hadir pun terdiri dari berbagai golongan, mulai dari masyarakat umum, hingga unsur pemerintahan.
"Warga Samarinda, alhamdulilah mereka antusias hadir, dan Forkopimda, camat, lurah," kata Syarifuddin.
Terakhir, Syarifuddin menyampaikan permintaan maaf karna kondisi tempat yang tidak begitu luas, serta pelayanan yang ala kadarnya.
"Saya memohon maaf karna kondisi tempat ataupun persiapan yang secukupnya, alakadarnya," tutupnya. (*)