Dibaca
106
kali
Peresmian posko Betah Berbenah di Berbas Tengah (aset: galang/katakaltim)

Ratusan Warga Berbas Tengah Hadiri Peresmian Posko ‘Betah Berbenah’, Kahar Ajak Warga Bersatu Dukung Neni-Agus

Penulis : Admin
5 October 2024
Font +
Font -

BONTANG — Pasangan calon (paslon) kepala daerah Kota Bontang, Neni Moerniaeni dan Agus Haris resmikan posko Berbas Tengah Berjuang Bersama Neni-Agus Haris (Betah Berbenah), Sabtu (5/10/2024) malam.

Ketua tim pemenangan paslon Neni-Agus, Kahar Kalam, dalam kesempatan itu menyampaikan ajakannya kepada seluruh warga Berbas Tengah agar mendukung paslon Neni-Agus.

Baca Juga: Bacalon Wali Kota Bontang Agus Harus saat ditemui awak media di ruang rapat 2 DPRD Bontang (aset: katakaltim)Skema Berpasangan dengan Kader PKB, Begini Tanggapan Agus Haris

Ditambahkannya, ada beberapa warga meminta mendirikan posko di Berbas Tengah. Namun Kahar mengatakan jangan sampai pendukung Neni-Agus melahirkan gap (pemisah) antara warga yang satu dengan warga lainnya.

Baca Juga: Ilustrasi Agus Haris dan Andi Faizal Sofyan Hasdam (aset: katakaltim)Alasan Golkar Pilih Agus Haris Berpasangan Neni Moerniaeni, Begini Keterangan Andi Faiz

Menurutnya, hanya dengan menyambung tali kasih, masyarakat dapat berdamai dan menjalani hidup secara harmonis.

“Ini yang saya tidak mau dikotak-kotakkan, padahal satu gerbong. Hanya silaturahmi yang membuat kita bisa jadi ringan. Jadi tidak ada gap-gap-an di sini, kita semua bersaudara bapak ibu,” ucap Kahar dalam orasinya.

Kepada ratusan hadirin, Kahar Kalam juga menyampaikan pesan penting bahwa pemerintah harus memberikan hak pendidikan kepada generasi bangsa agar mereka lebih berkontribusi terhadap pembangunan daerah.

“Kenapa dibiarkan anak generasi bangsa kita, itu tidak diberikan haknya untuk menjadi orang cerdas. Padahal terkait dengan anggaran, sangat luar biasa. Karena itu, kita harus benahi semua ini,” tandasnya.

Turut hadir dalam peresmian itu Andi Sofyan Hasdam, Andi Faizal Sofyan Hasdam, Shemmy Pertmatasari dan tim pemenangan Neni-Agus Haris. (*)

Font +
Font -
# ePaper
Lebih Banyak >