Pertemuan Mahyudin dengan Isran Noor (aset: katakaltim)

Mahyudin Berpotensi Dukung Isran Noor dan Hadi Mulyadi di Pilgub Kaltim 2024

Penulis : Agu
 | Editor : Redaksi
10 August 2024
Font +
Font -

Kaltim — Bakal pasangan calon (paslon) Isran Noor dan Hadi Mulyadi terus melakukan pertemuan dengan tokoh politik Kalimantan Timur (Kaltim).

Teranyar, sosok yang dijuluki Raja Naga itu gelar pertemuan dengan salah satu politisi senior Bumi Etam, Mahyudin. Silaturahmi itu berlangsung di Jakarta pada Sabtu (10/8) siang tadi.

“Kita ketemu, silaturahmi, ngobrol-ngobrol biasa aja,” ucap Mahyudin saat dihubungi katakaltim, Sabtu (10/8).

Baca Juga: PDI Perjuangan resmi usung bakal paslon Isran Noor dan Hadi Mulyadi di Pilgub KaltimPDI Perjuangan Resmi Usung Isran Noor-Hadi Mulyadi di Pilgub Kaltim

Namun, Mahyudin mengaku dirinya berpotensi memberi dukungan kepada bakal paslon Isran Noor dan Hadi Mulyadi dalam kontestasi Pilgub Kaltim 2024.

Baca Juga: Ilustrasi bapaslon kepala daerah Kalimantan Timur Rudy-Seno dan Isran-Hadi (aset: Wahid/katakaltim)Menakar Peluang Rudy-Seno dan Isran-Hadi dalam Kontestasi Pilgub Kaltim


“Yaa kayanya kita dukung nanti,” ucapnya singkat.

Meski begitu, Wakil Ketua DPD RI itu mengatakan belum ada kepastian siapa yang harus diberi dikungan penuh.

“Tapi untuk sekarang ini belum ada dukung-mendukung,” tuturnya.

Lebih lanjut Mahyudin mengaku hingga saat ini belum pernah bertemu dengan politisi Golkar, Rudy Mas’ud, untuk membahas tentang Pilgub Kaltim.

“Kalau Rudy belum ada ketemu saya,” singkatnya.

Diketahui baru-baru ini Isran Noor dan Hadi Mulyadi sudah mendapat dukungan dari Partai Demokrat.

Untuk kontestasi Pilgub Kaltim nanti tampaknya hanya ada dua paslon yang akan berhadap-hadapan, yaitu Isran Noor-Hadi Mulyadi dan Rudy Mas’ud-Seno Aji. (*)

Font +
Font -