Payload Logo
l-812120251125185130426.jpg
Dilihat 0 kali

Kepala Kampung Harapan Jaya, Kecamatan Segah, Kabupaten Berau, Ali Samsirul (Dok: Asrin/katakaltim)

Punya Lahan Sawah 980 Hektar, Warga Kecamatan Segah Minta Pemkab Berau Perhatikan Petani

Penulis: Asrin | Editor: Syamsuddin
19 Agustus 2025

BERAU — Warga Kecamatan Segah, Kabupaten Berau, minta Pemkab Berau dan pemerintah pusat mendukung pengembangan sektor pertanian di wilayahnya.

Kepala Kampung Harapan Jaya, Kecamatan Segah, Ali Samsirul, mengatakan Kampungnya memiliki lahan sawah seluas kurang lebih 980 hektare.

Kata dia, lahan tersebut siap digarap apabila program ketahanan pangan nasional dijalankan di Berau.

Kendati sudah tersedia jaringan irigasi di lahan tersebut, namun hingga kini belum berfungsi secara optimal. Alasannya, mereka belum mendapatkan program tersebut.

“Kalau pemerintah bisa men-support, tentu program ketahanan pangan bisa berjalan di sini. Dengan begitu masyarakat akan lebih sejahtera, karena kita tidak hanya bergantung pada satu komoditis saja,” ucapnya kepada awak media, Selasa (19/8/2025).

Menurut Ali, masyarakat Harapan Jaya saat ini sebagian besar masih mengandalkan hasil hutan, termasuk menanam padi di ladang.

Namun, seiring menyusutnya lahan hutan, masyarakat diharapkan beralih memanfaatkan lahan sawah yang tersedia.

“Dari 980 hektare lahan pertanian, saat ini baru sekitar 70 hingga 100 hektare yang digarap masyarakat. Kami berharap lahan yang masih kosong bisa segera dimanfaatkan, dengan bantuan Pemda” ucapnya.

Ia menekankan pentingnya keberagaman usaha masyarakat, mulai dari pertanian, perkebunan, hingga peternakan dan perikanan.

Upaya ini menurut dia bisa menjaga kesetabilan ekonomi masyarkat, apabila terjadi fluktuasi harga, yang cenderung merugikan para petani.

“Jadi tidak terpaku di satu sumber penghasilan saja, yang kita tau itu rentan terhadap fluktuasi harga,” pungkasnya. (*)