SAMARINDA - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, menggelar kampanye akbar di halaman Gor Kadrie Oening, Samarinda, pada Sabtu (23/11/2024). Acara tersebut menarik ribuan pendukung dari berbagai elemen masyarakat.
Dalam orasinya, Rudy Mas’ud menekankan pentingnya partisipasi masyarakat pada hari pemungutan suara. Momentum ini menjadi ajang konsolidasi terakhir menjelang hari pencoblosan pada 27 November 2024.
“Saudaraku semuanya, kita akan memasuki minggu tenang pada 24-26 November. Maka, pada 27 November, mari bersama-sama menjemput kemenangan. Suara anda sangat menentukan nasib Kalimantan Timur ke depan,” ujar Rudy.
Ia mengajak masyarakat untuk hadir bersama keluarga ke TPS guna memastikan kemenangan pasangan Rudy-Seno, sehingga program-program yang telah dirancang dapat direalisasikan.
Baca Juga: Tepis Isu 'Dinasti Politik', Andi Faizal: Kami Dipilih Rakyat Karena Prestasi
"Setelah kami keliling 10 Kabupaten Kota selama 3 bulan, insya Allah kerja keras itu tidak akan pernah mengkhianati hasilnya," tambahnya.
Sementara itu, Andi Harun yang hadir selaku juru kampanye, mengajak masyarakat Kalimantan Timur untuk turut mendukung pasangan nomor urut 2 itu. Ia menyebut masyarakat Kalimantan Timur sudah selayaknya mendapatkan kesejahteraan sebagai daerah yang memiliki kekayaan sumber daya alam yang melimpah.
“Kita bangun infrastruktur, kita bangun sumber daya manusia kita, kita majukan pendidikan kita, kita majukan seluruh sektor pembangunan kita, kesehatan kita, dan itu hanya bisa dilakukan apabila Kalimantan Timur dipimpin oleh pemimpin gubernur dan wakil gubernur yang berpihak kepada rakyat.,” ujar Andi Harun.
Adapun kampanye akbar ini turut dimeriahkan oleh kehadiran sejumlah tokoh seperti Gus Miftah, Charlie Setia Band dan Restu. Tak hanya itu, ratusan UMKM dihadirkan di area dalam dan luar stadion. Masyarakat yang hadir mendapatkan kupon gratis untuk menikmati sajian makanan dan minuman yang disediakan oleh UMKM di area dalam stadion.
Haryanti, salah seorang pemilik UMKM mengaku senang dan mengungkapkan dukungannya untuk Rudy-Seno.
"Saya senang karena programnya, terutama program anak sekolah. Mudah-mudahan bisa menang nantinya," imbuhnya.
Dengan semangat yang ditunjukkan dalam acara ini, paslon nomor urut 02 optimistis dapat meraih kemenangan pada Pilgub Kaltim 2024. (*)