BONTANG — Ketua PHM Bontang Udin Mulyono mengatakan budget yang dimiliki tim pemenangan Basri-Chusnul cukup lumayan.
Katanya bisa untuk biaya operasional bagi Bapaslon dengan tagline “Sekali Lagi” itu.
Menurutnya budget paling banyak datang dari “juragan besi” dan “juragan ayam goreng”.
“Badget aman, kita punya besi tua sama ayam goreng,” kata Udin saat ditemui di Halal Square, Selasa (3/9) lalu.
Pun demikian Udin Mulyono enggan menyebutkan berapa persiapan budget untuk memenangkan bapaslon Basri-Chusnul di Pilkada Bontang 2024.
“Kalau perkiraan (budget-red) yaa kita ndak bisa ngomong,” tukasnya. (*)












