Legislator Bontang, Rustam ajak pemerintah dan masyarakat berbenah (aset: caca/katakaltim)

25 Tahun Kota Bontang, Rustam Ajak Pemerintah dan Masyarakat Berbenah

Penulis : Caca
14 October 2024
Font +
Font -

BONTANG - Peringatan Ulang Tahun Kota Bontang ke-25, Legislator Bontang Rustam, ajak masyarakat dan pemerintah untuk berbenah.


"Yang perlu kita lakukan harus berbenah, banyak hal yang perlu kita benahi. Termasuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta taraf kehidupan masyarakat kita yang sudah hampir tembus 2 ratus ribu jiwa," ujar Wakil Rakyat Kota Bontang 3 Periode itu, kepada Katakaltim Senin (14/10).

Menurutnya, dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bontang yang tinggi, senilai Rp3,3 Triliun dapat dinikmati oleh semua masyarakat Kota Bontang.

"APBD kita kan gemuk, jadi sudah seharusnya masyarakat kita dapat menikmati, lewat infrastruktur, dan semua fasilitas-fasilitas yang ada di kota ini," jelasnya.

Baca Juga: Karel, Pejabat Fungsional Ahli Madya Analis Kebijakan Bidang Penanaman Modal DPMPTSP (foto: katakaltim)Karel Sampaikan Tips Jitu DPMPTSP Bontang untuk Menarik Investasi 

Dia menambahkan, sebagai anggota legislatif, Rustam siap untuk mengawal semua aspirasi masyarakat. "Jadi saya siap mengawal, saya sebagai anggota DPRD bukan hanya menjadi milik satu dapil tapi juga milik semua warga Bontang," ujar Rustam.

Politisi Partai Golkar itu menyebut, jika dahulu pemerintah bontang berbenah karena hanya memiliki APBD yang sedikit, saat ini harus bernah karena APBD jauh lebih besar.

"Makanya kita pake APBD ini untuk kemaslahatan dan kemakmuran untuk kota Bontang, jangan dipakai macam-macam," tegasnya.

Dia juga berharap, anggaran Bontang bisa terarah dengan baik dan pro rakyat. "Jadi kita buktikan, bahwa kita duduk di sini karena memang ingin melihat, mendengar, dan menjalankan apa yang dibutuhkan rakyat," tandasnya. (Adv)

Font +
Font -