KUTIM — Polres Kutim tangkap pria yang diduga membobol rumah di kawasan KM 1 Sangatta, Kecamatan Sangatta Selatan, pada Selasa 1 April 2025.
Kapolres Kutim, AKBP Chandra Hermawan, melalui Kasi Humas Aiptu Wahyu Winarko, mengatakan tersangka diamankan di lokasi kejadian.
“Sudah diamankan di lokasi tadi,” ucapnya kepada katakaltim.
Kata dia, pelaku mencuri uang tunai dalam pecahan Rp100 ribu sebanyak 50 lembar dan pecahan Rp50 ribu sebanyak 96 lembar, nilai mencapai Rp9,8 juta.
Dari keterangan petugas di tempat kejadian perkara (TKP), Aiptu Wahyu membeberkan bahwa terduga sempat diamuk oleh massa.
“Tersangka babak belur, dihajar massa sebelum kami datang. Dan saat kami datang mukanya udah seperti itu,” ungkapnya.
Saat ini polisi masih menyelidiki untuk mengungkap motif pelaku. Identitasnya juga belum diketahui.
“Kita langsung serahkan ke Reskrim untuk tahap pemeriksaan. Sampai sekarang belum ada dapat identitasnya,” tukas Wahyu.
Polres Kutim menghimbau masyarakat memastikan rumahnya dalam keadaan aman selama masa mudik. (*)