Payload Logo
r-513920251125190838960.jpg
Dilihat 0 kali

Kepala Desa Muara Bengalon, Muh Yusuf (Dok: pribadi)

Kades Muara Bengalon Minta Pemkab Kutim Segera Penuhi Janji Penangkaran Buaya

Penulis: Salsabila Resa | Editor: Agu
11 November 2025

KUTIM — Anak berusia 10 tahun di Desa Muara Bengalon, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur, diterkam buaya saat melintasi jembatan yang tidak jauh dari Balai Desa, Minggu 9 November 2025 malam.

Kepala Desa Muara Bengalon, Muh Yusuf mengatakan peristiwa ini terjadi saat korban (MZ) hendak menuju ke Balai Desa lantaran ada ada acara di gedung tersebut.

Nahasnya, saat melewati jembatan bersama ketiga temannya, MZ diterkam dan diseret ke dalam air.

"Dia disambar, kebetulan memang air lagi pasang itu," jelasnya saat dihubungi, Senin 10 November 2025.

Beruntungnya, MZ cepat diselamatkan oleh 2 orang saksi yang tidak jauh dari lokasi tersebut. Saat itu, sebagian tubuh korban sudah berada di dalam mulut buaya.

Yusuf menyebut, saat ini korban sudah ditangani di Rumah Sakit Kudungga Sangatta.

Namun untuk sementara waktu masyarakat berencana memagar jembatan lokasi kejadian. Pasalnya secara ukuran memang terbilang pendek.

Meski begitu, ia sangat berharap wacana pembangunan penangkaran buaya yang juga masuk dalam 50 program unggulan Bupati Ardiansyah Sulaiman, dapat segera dilaksanakan.

"Wacana ini sudah ada sejak 2019 sejak pertama kali saya jadi kepala desa sudah disampaikan bupati. Semoga bisa segera terlaksana, karena populasi buaya ini juga semakin banyak," ujarnya.

Dari info yang diterimanya, ada beberapa opsi wilayah penangkaran tersebut akan di bangun.

"Seperti Bengalon atau tidak kenyamukan, tapi terserah saja yang penting ini masuk segera di bagian perencanaan," tandasnya. (Cca)