Dibaca
53
kali
Suasana Malam Anugerah Pekan Raya Pemuda Kaltim di Swiss-Belhotel, Samarinda. (aset: puji/katakaltim)

Generasi Muda Berprestasi Disorot di Malam Anugerah Pemuda Kaltim 2024

Penulis : Admin
28 October 2024
Font +
Font -

SAMARINDA — Malam Anugerah Pekan Raya Pemuda Kaltim yang digelar di Swiss-Belhotel, Samarinda, berlangsung meriah dan penuh apresiasi. Acara tersebut merupakan puncak peringatan Bulan Pemuda sekaligus perayaan Sumpah Pemuda ke-96.

Di hadapan para pemuda berprestasi, acara tersebut menjadi bukti nyata penghargaan terhadap generasi muda yang telah berkontribusi bagi pembangunan daerah dan bangsa.

Arief Murdiyatno, Staf Ahli Bidang 3 Pemerintah Provinsi Kaltim, hadir mewakili PJ Gubernur Kaltim dan membacakan sambutan penting terkait peran pemuda dalam pembangunan bangsa.

Baca Juga: Hasbar, Analis Kebijakan Ahli Muda Pemberdayaan Pemuda Dispora Kalimantan Timur (aset: nirma/katakaltim)Hasbar Dorong Refleksi Hari Pahlawan untuk Kemajuan Generasi Muda

“Alhamdulillah, di acara malam anugerah pemuda ini, kita merayakan prestasi para pemuda sebagai bagian dari peringatan Sumpah Pemuda. Acara ini bukan sekadar seremonial, tetapi bentuk penghargaan kita kepada generasi muda yang telah membuktikan kemampuannya. Mereka adalah contoh pemuda berprestasi yang telah mengharumkan nama daerah, baik di tingkat nasional maupun provinsi,” ujarnya, Senin malam (28/10/2024).

Baca Juga: Penandatanganan komitmen bersama Pemprov Kaltim Stop SBS tahun 2024. Saat ini hanya ada 4 daerah dari 10 wilayah di Kaltim yang bebas dari BABS. (aset: Pemprov Kaltim/katakaltim.com)4 Daerah di Kalimantan Timur Dinyatakan Bebas dari BABS

Ia juga menyoroti kontribusi pemuda Kaltim dalam berbagai bidang, termasuk pencapaian Kaltim yang berhasil meraih peringkat kelima nasional dalam Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) 2024.

“Saya berharap penghargaan ini dapat mendorong peningkatan IPP di Kaltim ke depannya, yang mencakup aspek pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga keterlibatan sosial dan budaya. Seluruh pemuda Kaltim diharapkan terus berkarya dan berinovasi, menjadi agen perubahan yang positif bagi Bumi Etam,” tambahnya.

Secara pribadi Arief berharap acara tersebut menjadi momentum bagi para pemuda Kaltim untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam membangun masa depan Kalimantan Timur dan Indonesia.

"Selamat kepada para pemuda berprestasi yang malam ini menerima penghargaan. Teruslah menginspirasi, jadilah motor penggerak kemajuan di Kalimantan Timur tercinta," tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama, Sri Wartini, Plh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, menyampaikan apresiasinya kepada para pemuda yang telah berprestasi.

“Malam ini adalah malam istimewa bagi para pemuda yang telah berprestasi. Kami ingin mereka merasa dihargai, sehingga prestasi yang mereka raih menjadi motivasi untuk terus belajar dan berkembang. Tahun ini, kami fokus pada pengembangan keterampilan dan talenta mereka,” ujar Sri Wartini.

Malam Anugerah Pemuda tersebut semakin meriah dengan penampilan dari vokalis band ternama, The Dance Company, Ario Wahab, serta berbagai hiburan lainnya. Puncak acara adalah pemberian penghargaan kepada pemuda yang telah menunjukkan prestasi gemilang di berbagai bidang, mulai dari pendidikan, olahraga, hingga seni dan budaya.(Adv)

Font +
Font -
# ePaper
Lebih Banyak >